Patroli PPKM Polresta Sasar Kuliner Kaki Lima Dan Cafe

    Patroli PPKM Polresta Sasar Kuliner Kaki Lima Dan Cafe

    Mataram NTB - Guna menekan mobilitas masyarakat yang berdampak pada penyebaran virus Corona, Polresta Mataram melaksanakan giat patroli Blue Light bersama instansi terkait yang dimulai dari titik kumpul pendopo walikota Mataram, Rabu (22/02/2022).

    Kegiatan patroli Blue Light diikuti oleh instansi terkait diantaranya Polresta Mataram kodim 1606 Mataram, Satpol PP Kota Mataram, Dishub Kota Mataram, BPBD Kota Mataram dan Kesbangpol Kota Mataram dengan total personil sebanyak 77 orang menggunakan R2 maupun R4.

    Dipimpin 3 orang Pawas dibawah pimpinan AKP I Putu Pustrika MS kegiatan patroli di mulai dari pendopo walikota Mataram menuju tempat kuliner kaki lima di sepanjang jalan Pejanggik.

    AKP I Putu Pustrika MS menghimbau agar para pengunjung kuliner yang ada di sepanjang jalan Pejanggik mematuhi prokes Covid-19 dan menerapkan 5M.

    "Kegiatan patroli PPKM Level 3 yang diadakan dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona yang dilaksanakan dengan memberikan himbauan kepada pengunjung dan pengelola cafe tetap menerapkan prokes, " jelasnya.

    Kegiatan patroli gabungan juga menyasar Caramelo cafe shop di jalan Catur Warga menyambangi pemilik dan pengunjung cafe, memberikan himbauan prokes Covid-19 di tengah merebaknya wabah Corona varian Omicron.

    "Diingatkan juga bagi karyawan cafe maupun pengunjung cafe yang belum melaksanakan vaksinasi agar secepat mungkin melaksanakan vaksinasi, Si Dokkes Polresta Mataram siap untuk melayani masyarakat melaksanakan vaksinasi setiap hari, " tutupnya.(Adbravo)

    Mataram
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pesan Ganja melalui Medsos, Pria di Mataram...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Sandubaya Patroli PPKM Sasar Supermarket

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami